11 Group Tampil Dalam Festival Teater Jakarta Tahun 2021 Tingkat Kota Jakut

Primaderma Skincare

Jakarta, jurnalkota.online

Dalam rangka melestarikan dan mengembangkan seni dan budaya, khususnya seni teater yang dilaksanakan secara berjenjang dari tingat kota hingga ke tingkat provinsi, Suku Dinas Kebudayaan Kota Administrasi Jakarta Utara melaksanakan kegiatan Festival Teater Jakarta Tahun 2021 tingkat Kota.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka aktifitas dan meningkatkan peran serta masyarakat khususnya di pengiat seni dan teater dalam satu komunitas. Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka ajang evaluasi dalam ajang berkesenian,” ujar Kepala Suku Dinas Kebudayaan Kota Administrasi Jakarta Utara, Rofikoh, saat memberikan sambutannya di Halaman Gedung Bimasena Kantor PPSB, Jalan Yos Sudarso, Tanjung Priok, Jumat (15/10/2021).

Festival Teater Jakarta Tahun 2021, masih ditambahkan Rofikoh, dilaksanakan selama tujuh hari dengan jumlah peserta 11 group. Dimana setiap harinya ada dua group yang tampil dengan tetap menerapkan dan mengedepankan protokol kesehatan yang diamanatkan.

“Sebelum acara, para peserta yang ikut dalam kegiatan ini juga terlebih dahulu di laksanakan pemeriksaan swab. Disamping itu, lokasi ini juga telah di laksanakan penyemprotan disinfektan,” kata Rofikoh.

Para juara dalam kegiatan festival teater tingkat kota ini terdiri dari pemenang atristik terbaik, pemenang musik terbaik, pemenang pemain laki-laki terbaik, pemenang pemain perempuan, pemenang sutradara terbaik dan pemenang naskah asli terbaik.

“Sebagai perangsang bagi para peserta festival teater tingkat kota Jakarta Utara ini kepada para pemenang group juara I, II dan III akan diberikan piala dan penghargaan serta uang pembinaan.

Bagi para peserta yang sudah tampil dalam kegiatan ini yang telah mendapatkan piala penghargaan festival teater tingkat kota yakni juara I, II dan III berhak maju dalam Festival Teater Jakarta tingkat Provinsi DKI Jakarta.

“Pesan saya kepada para peserta yang nantinya maju ketingkat provinsi DKI Jakarta untuk tetap menjaga nama baik Jakarta Utara,”terang Rofikoh.

Sementara, Seketaris Kota Administrasi Jakarta Utara, Abdul Chalid yang membuka kegiatan tersebut. Abdul mengatakan, ini kegiatan pertama kali sejak pandemi dan kegiatan ini adalah ketiga kalinya dilaksanakan di Jakarta Utara.

“Ini juga sebagai bagian dari recovery ekonomi, dimana sejak pendemi ini para pekerja seni ini penghasilannya tidak jelas. Kami atas nama Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Sudin Kebudayaan atas dilaksanakannya kegiatan ini,”ujar Abdul.

Dalam kesempatan itu Abdul juga menyampaikan pesan Bapak Wali Kota bahwa ini merupakan salah satu kita memenuhi kebutuhan gubernur bagaimana kita menampil sehingga dari segi pandemi Covid-19 ini dampaknya tidak terlalu besar bagi temen-temen pekerja seni.

“Kami ucapkan terima kasih kepada bu Kasudin yang telah melaksanakan kegiatan. Dalam recovery ekonomi ini kita perlu aksi kolaborasi dengan perusahaan sehigga kita dapat terus bergerak,” ungkapnya.

Penulis: Amin

 

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan