Jakarta, jurnalkota.id
Suku Dinas Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Utara sudah mulai melakukan program vaksinasi lansia. Hingga saat ini jumlah lansia yang melakukan pendaftaran mencapai 9087 orang.
“Tercatat yang sudah melakukan pendaftaran per Senin (22/2) sebanyak 9087 lansia. Kami yakin jumlah tersebut akan terus bertambah,” kata Kasudin Kesehatan dr Yudi Dimyati, Senin (22/2).
Meskipun program vaksinasi baru dimulai hari ini, Sudin Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Utara sudah melakukan vaksinasi pada sebanyak 232 lansia di Jakarta Utara.
“Jumlah tersebut didapatkan dari dua hari program pencanangan yang dilakukan Sudin Kesehatan Jakarta Utara. Dilaksanakan pada hari Sabtu (20/2) dan Minggu (21/2) kemarin di dua lokasi, Rumah Sakit Tanjung Priok dan Rumah Sakit Tugu,” kata Kasudin.
Yudi menambahkan dari pencanangan vaksinasi lansia yang dilakukan di Rumah Sakit Tanjung Priok ada sebanyak 104 orang yang mengikuti.
“Untuk hari pertama (Sabtu) diikuti oleh 55 orang dan hari kedua (Minggu) diikuti oleh 49 orang. Untuk pelaksanaan di Rumah Sakit Tugu hari pertama diikuti oleh 54 orang dan hari selanjutnya mengalami peningkatan yang lumayan banyak peminatnya, sampai dengan 165 orang lansia,” ungkapnya.
Mengingatkan pentingnya pemberian vaksin COVID-19 untuk para lansia, masyarakat Jakarta Utara yang berminat ikut dapat mendaftarkan diri melalui dki.kemkes.go.id.
“Buat semua warga yang berusia di atas 60 tahun dan memiliki KTP DKI Jakarta, sebelum mendapatkan suntikan vaksin harus mengisi formulir pendaftararan melalui tautan tersebut. Tidak ada kuota dalam pendaftaran. Untuk waktu dan lokasi vaksin akan ditentukan nanti setelah proses pendaftaran dan pendataan selesai,” katanya.
Penulis: H. LEON/DEDEN.