Buleleng, jurnalkotatoday.com
Danramil 1609-01/Buleleng, Kapten Inf Wayan Nada mengucap Puji Syukur atas pelaksanaan rehab rumah warga Gg. Kamboja Rt 15 Banjar Dinas Kalibukbuk, Desa Kalibukuk, Kec. Buleleng milik Ny.Ketut Ariadi.
“Rehab Rumah RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) milik Ibu Ketut Ariadi merupakan bantuan dari Bapak Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M murni dari Bapak Pangdam sendiri,” ujar Kapten Nada, (17/2/2023).
Dikatakan, RTLH tersebut melalui Program “Praja Raksaka Peduli Rakyat”.
“Puji Syukur patut kita Ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa (Ida Sanghyang Widhi Wasa) pelaksanaan kegiatan RTLH di Desa Kalibukbuk milik Ibu Ketut Ariadi dengan ukuran 6,5 Meter X 11 Meter sudah mencapai 47 % dengan situasi cuaca yang tidak menentu,” ucap Kapten Nada
Sampai saat ini kegiatan yang telah dilaksanakan pemelesteran tembok bangunan rumah mencapai 55%, pemasangan keramik lantai mencapai 36%, pemasangan daun pintu dan jendela mencapai 50 % dengan keseluruhan pengerjaannya mencapai 47 %.
Kapten Inf Putu Suratnya Pasiter Kodim 1609/Buleleng sebagai Pengawas dalam pelaksanaan RTLH di Kodim 1609/Buleleng, didampingi Peltu Gusti Putu Sukadana Babinsa Kalibukbuk pada saat melaksanakan pengecekan, berpesan kepada tukang – tukang andalan Kodim 1609/Buleleng untuk tetap bekerja dengan hati dan ikhlas untuk membantu warga yang kurang mampu. Tetap jaga faktor keamanan dan tetap jaga kesehatan
“Diharapkan pengerjaan RTLH ini bisa cepat rampung dan bisa ditempati kepada pemiliknya ,” ucap Putu Suratnya Pasiter Kodim.
#Kodam_IX_Udayana #Korem163Wsa #TNI_AD #Puspen_TNI#infobali #infotni #bersamarakyattnikuat. Smber Pendim Buleleng. (Made).