Bersama Warga, Kades Pasirwangi Kab. Garut Tingkatkan Pembangunan Desa

Primaderma Skincare

Garut, jurnalkota.id

Kondisi Desa Pasirwangi Kec. Pasirwangi Kab. Garut Prov. Jawa Barat, semakin menunjukkan kemajuan belakangan ini. Hal ini berkat kerja keras Kepala Desa (Kades) Pasirwangi, H.Ayi Sutisna bersama warga.

Bacaan Lainnya

Menurut  Warga, kondisi seperti ini sudah lama ditunggu masyarakat di desanya. Warga menilai kinerja Kades bagus.

“Beliau  bijaksana dalam menjalankan roda pemerintahan desa. Selalu berhati-hati, dan  mendahulukan kepentingan atau kebutuhan warga,” kata
Tokoh Masyarakat setempat, Sobur, Rabu (25/8/2021).

Warga lainnya dan Tokoh Masyarakat lainnya, Ketua Mui Kecamatan H.Dedeng Fakih, H.Alir, dan Agus Zaenal Mustopa, mengharapkan kemajuan Desa Pasirwangi terus semakin baik.

Saat ini di desa tersebut   dibangun  sarana dan prasarana, seperti yang  dilaksanakan di tiga titik, yakni  di Kampung Panggilingan,   Barujaya, dan Kampung Cisalam. Itu semuanya termasuk wilayah Desa Pasirwangi.

Kepada Media Jurnal Kota, Kades  H.Ayi Sutisna menyampaikan, segala sesuatunya yang dicapai, tidak lepas dari kerja sama bersama warga dan berbagai pihak.

Selaku Kepala Desa Pasirwangi, ia mengucapkan beribu terimakasih kepada semua pihak, juga dinas terkait, terutama kepada Hj .Euis Ida, selaku ketua DPRD Kab.Garut yang terus menggiring, memberikan bantuan ke Desa Pasirwangi.

“Seperti bantuan Rutilahu, Jaling,TPU, TPT. Mudah-mudahan segala usaha ibu Ketua Dewan menjadikan amal ibadah kebaikan,” tutur H. Ayi.

H.Ayi Sutisna berterima kasih dan mengapreasiasi kinerja para perangkat  pegawai desa, yang   ekstra  keras dalam melaksanakan  tugas.

“Saya selaku Kepala Desa sangat menghargai dan acungi dua jempol kepada jasa jasa para tokoh, seperti bapak H.Iwan, sebagai LPM  ibu Hj. Nani Sumarni sekaligus sebagai Kader Desa Pasirwangi, yang telah bahu membahu untuk mewujudkan keberhasilan atau kemajuan Desa Pasirwangi,” ungkapnya.

Tanpa bantuan dari para pihak terkait, kata dia, tidak mungkin segala sesuatu bisa berkembang. “Saya berharap untuk ke depan Desa Pasirwangi ini lebih maju dan berkembang baik di bidang SDM, maupun sumber Daya Alamnya,” harap  H.Ayi.

Penulis:  H.Ujang Slamet/ Saepul Zihad

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan