Kota Serang, jurnalkota.id.
Padepokan Adiraja Banten (PAB) melebarkan sayap dengan mengadakan pembukaan latihan rutin silat di Lingk. Cinanggung Kelurahan Kaligandu Kecamatan Serang Kota Serang, Jum’at (2/7/2021). Dengan dibukanya kegiatan latihan rutin satu minggu satu kali yaitu setiap malam Sabtu dengan harapan Seni Budaya Banten tidak punah.
Padepokan Adiraja Banten digawangi oleh Abah Jago, sebagai Ketua dan Mad Bedog (Yadi) sebagai Wakil Ketua. Latihan di Lingk. Cinanggung diprakarsai oleh Ketua RT 05 Lingk. Cinanggung Agung Kholifah.
Agung mengharapkan kegiatan latihan ini tetap ada sampai kapanpun, karena kegiatan ini merupakan kegiatan positif di lingkungannya, maka Tokoh Masyarakat setempat, Ustadz Aminudin mendukung sepenuhnya kegiatan ini.
“Kegiatan ini harus ada sampai anak cucu kita, supaya generasi penerus bangsa tahu, bahwa ini adalah kearifan lokal bangsa Indonesia,” kata Agung di sela-sela latihan.
Jago ingin memajukan dunia persilatan dan melestarikan Seni Budaya Banten di Tanah Banten, yang memiliki sebutan Tanah Jawara.
“Insya Allah Padepokan Adiraja Banten akan maju di tanah Banten sendiri, bahkan seluruh nusantara, dan saya akan mendedikasikan jiwa raga saya untuk melestarikan Seni Budaya Banten ini di Padepokan Adiraja Banten, diawali di jantung Propinsi Banten, yaitu di Kota Serang, insya Allah Padepokan Adiraja Banten akan maju,” terang Jago.
Antusias warga Lingk. Cinanggung terhadap latihan rutin ini sangat baik sekali, latihan rutin setiap malam Sabtu ini dihadiri banyak anggota (murid) dan tokoh masyarakat setempat.
Mad Bedog mengatakan, bahwa latihan rutin setiap malam Sabtu ini akan membawa hal-hal yang bersifat positif.
“Insya Allah Padepokan Adiraja Banten akan tetap berjalan sampai ke generasi penerus, apalagi motto Padepokan Adiraja Banten Ngaji Sholat Silat, ini akan membawa dampak positif bagi generasi muda di masa mendatang,” kata Bedog.
Di sela-sela latihan pun, tokoh masyarakat setempat Amimudin memberikan sedikit pencerahan kepada semua murid Adiraja.
“Adiraja ini cocok untuk melatih mental dan spiritual, di situ tertera mottonya ngaji sholat silat, sangat bagus sekali kalau menurut saya, mentalnya ada dan spiritualnya ada,” kata Aminudin.
Zaenudin alias Kojay, sebagai Humas Padepokan Adiraja Banten hadir pada latihan rutin itu, untuk menyemangati murid-murid Adiraja.
“Mudah2an semua murid-murid Adiraja semangat terus sampai tuntas atau sampai ijazah, insya Allah manfaat untuk diri sendiri dan masyarakat luas”, kata Zaenudin.
Dia berharap semua murid Adiraja tetap semangat latihannya, walaupun di masa pandemi ini. “Yang penting jaga protokol kesehatan, Insya Allah demi kebugaran dan kesehatan, latihan ini menunjang kesehatan kita semua,” pungkas Jago.
Penulis: Qais/Asep Ikhsan