Desa Indah di Sumatra Barat, Nagari Sungai Jambu

Primaderma Skincare

Tanah Datar, jurnalkotatoday.com

Tidak hanya kota-kota besar saja yang indah untuk destinasi berlibur. Namun terdapat juga desa-desa yang memiliki keindahan yang tak kalah dengan kota-kota besar, di antaranya Desa Nagari Sungai Jambu Sumatera Barat.

Bacaan Lainnya

Pemandangan di desa memberikan sensasi menenangkan yang berbeda dan jarang sekali ditemukan ketika melihat pemandangan kota.

Nagari Sungai Jambu terletak di Provinsi Sumatra Barat, Tanah Datar, berhasil membuat dunia berdecak kagum. Karena keindahan Pemandangan dan Asrinya Nagari Sungai Jambu.

Pada nagari ini terdapat beberapa jorong (bagian dari nagari). Di antaranya, Batur
Bulan Sariak Jambak Ulu, Labuatan, Sungai Jambu.

Nagari Sungai Jambu, menjadi salah satu desa yang membanggakan karena pesonanya yang luar biasa

Desa Nagari Sungai Jambu terletak di lereng Gunung Marapi, tepatnya di Kecamatan Pariangan, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatra Barat.

Secara geografis, Gunung Marapi masih aktif hingga saat ini. Nagari Sungai Jambu berada di wilayah pegunungan membuat panorama alam di Nagari Sungai Jambu begitu luar biasa.

Menuju desa ini, bisa dari jalan utama pasar Simabur, melewati satu Nagari, Sawah Tangah, jalan yang berkelok menuju Nagari Sungai Jambu dengan pemandangan hijau yang begitu asri, yakni hamparan sawah yang sangat subur dan pepohonan rimbun.

Meski padat, rumah penduduk yang begitu rapat dibangun mengikuti kontur atau pola dari lereng gunung, terlihat rapi dan sedap dipandang mata.

Makanan khas penduduk nagari Sungai Jambu dan sekitarnya adalah samboa lado tanak, samboa tulang (panakilan), sambua lado galenyak, sampode, dan minuman khas Sungai Jambu, Teh Telur bisa ditemukan di warung Dt Rajo Sampono, Deki, Oncu Upik, Lopo Iyah dan Lopo Wan Yus.

Dari Nagari Ini, anda akan dimanjakan dengan Pemandangan Perbukitan dan persawahan bernuansa Asri yang tak pernah gagal membuat orang terpukau.

Penulis: Leon

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan