Jurnal Kota, Jakarta – Hanya satu pemain timnas Indonesia masuk dalam 11 pemain terbaik ASEAN dalam satu dekade ini versi media luar negeri, Live Sport Asia.
Live Sport Asia memilih pemain terbaik sepak bola Asia Tenggara selama 10 tahun terakhir ini.
Satu pemain timnas Indonesia masuk di dalamnya, ia berposisi sebagai gelandang.
Mulai dari posisi penjaga gawang, kiper Filipina Neil Etheridge terpilih di tengah jajaran nama-nama Kawin Thamsatchanan (Thailand) dan Dang Van Lam (Vietnam).
Neil adalah kiper ASEAN yang bermain di sepak bola level tertinggi, ia membantu Cardiff City promosi ke Premier League.
Lanjut ke pemain bertahan, terpilih Theerathon Bunmathan, Hariss Harun, dan Nguyen Trong Hoang.
Theeraton Bunmathan dianggap telah menjadi bek kiri nomor satu di Asia Tenggara selama satu dekade terakhir.
Bek Thailand itu juga menjadi pemain Asia Tenggara pertama yang memenangkan gelar J1 League dan resmi bergabung dengan Yokohama F Marinos dengan biaya 1,2 juta dolar.
Hariss Harun menjadi andalan timnas Singapura sejak 2007 dengan 101 caps. Ia juga menjadi andalan Johor Darul Takzim dengan banyak gelar seperti Piala AFC, Piala Malaysia, Liga Super Malaysia, atau Piala FA Malaysia.
Lalu, Nguyen Trong Hoang adalah pemain adalan timnas Vietnam selama 10 tahun terakhir. Saat era Park Hang-seo ia bermain sebagai bek sayap dan meraih gelar Piala AFF 2019 dan emas SEA Games 2019.
Masuk di posisi gelandang tengah, Evan Dimas masuk bersama Chanatip Songkrasin, Nguyen Quang Hai, dan Safiq Rahim.
Evan Dimas dinilai sebagai pemain yang dikenal dalam turnamen di Asia Tenggarra selama bertahun-tahun. Ia meraih prestasi runner-up Piala AFF 2016, perunggu SEA Games 2017 dan perak pada edisi 2019.