Jelang Detik-Detik Proklamasi, Polres Karimun Menghentikan Aktivitas Masyarakat

Primaderma Skincare

Karimun, jurnalkota.id

Jelang detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, personil Polres Karimun dan Polsek Jajaran melaksanakan pengamanan pada simpang-simpang diJalan Protokol Kabupaten Karimun, Senin (17/8/2020).

Bacaan Lainnya

Pengamanan yang dilaksanakan Polres Karimun dalam rangka menghentikan aktivitas masyarakat sejenak ketika mendengarkan sirine atau penanda lainnya sesaat sebelum lagu indonesia raya berkumandang pada pukul 10.17 wib s/d 10.20 WIB.

Penghentian aktivitas selama 3 menit tersebut masyarakat diajak untuk ambil sikap sempurna, berdiri tegak, untuk menghormati peringatan detik-detik Proklamasi.

Di lain tempat Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan, SIK bersama Bupati Karimun H.Aunur Rafiq, S.Sos. MSi dan FKDP Kabupaten Karimun melaksanakan rangkaian peringatan detik-detik Proklamasi melalui sarana media televisi dan media online, yang dilaksanakan Istana Merdeka dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Sedangkan di Polres Karimun juga dilaksanakan kegiatan peringatan detik-detik Proklamasi, melalui sarana media televisi dan media online yang dihadiri oleh Wakapolres Karimun Kompol Krisna Ramadhani Y.A.L,.SIK dan PJU Polres Karimun, sedangan Personel melaksanakan kegiatan peringatan detik-detik Proklamasi melalui ruang kerja masing-masing dengan tetap mengikuti protokol Kesehatan.

“Kegiatan peringatan detik-detik Proklamasi dalam rangka hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 dapat berjalan dengan Khidmat dan kegiatan sikap sempurna selama 3 menit untuk menghentikan aktivitas sejenak untuk menghormati peringatan detik-detik Proklamasi, dengan tetap memperhatikan keselamatan,” ujar Kapolres.

Penulis : Antoni
Editor : Pang

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan