Tangerang, Jurnalkota.id
Pasca Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tahap keenam, Kota Tangerang memberikan kelonggaran pada masyarakat yang ingin melakukan kegiatan di ruang publik, namun dengan tetap memperhatikan protokol Kesehatan. Seperti halnya Komunitas Street Mini 4 Wheel Drive Bintang Tangerang, yang mencoba memulai kembali aktivitasnya, Minggu (19/07/2020).
Setiap Minggu pagi, komunitas ini berkumpul dan mampu melahirkan kreativitas para penggelutnya. Salah satunya Riza Pratama. Mobil mainan milik Riza memang tidak diproduksi umum oleh produsennya. Riza memilih merakit mobil jenis Baron Viento, dengan perpaduan ban besar dan lambang gigi di bagian depan mobil layaknya mobil klasik yang melegenda di film Warkop DKI.
“Dari dulu saya memang suka main Tamiya. Terakhir itu waktu saya SMA. Nah sekarang pas kerja ketemu dengan komunitas ini, jadi main lagi deh. Tapi serunya, bisa sambil olahraga juga karena lari-larian ngejar tamiyanya,” ujar Riza Pratama saat ditemui di Tangerang City.
Komunitas Street Mini 4 Wheel Drive Bintang Tangerang, kembali memulai aktivitasnya di area Food Arcade, Kawasan Tangcity Mall, Cikokol, Kota Tangerang. Para pemain pun tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19 dengan tidak berkerumun saat berlari mengejar mobil andalannya.
Ketua komunitas Street Mini 4 Wheel Drive Bintang Tangerang, Budi Firman, mengatakan, permainan ini sangat berbeda dengan Mini 4 Wheel Drive pada umumnya, yang melainkan jalanan khusus, melainkan di jalan aspal biasa pun bisa.
“Pandemi tidak membatasi komunitas untuk bermain. Kami tetap mengedepankan aturan protokol kesehatan, seperti jaga jarak, menggunakan hand sanitizer dan juga sarung tangan agar tidak saling bersentuhan,” tuturnya.
Komunitas yang lahir pada 2019 ini, tergolong baru karena memang baru masuk di Indonesia pada 2017. Sejauh ini, telah ada sekitar 20 komunitas Street Mini 4 Wheel Drive di seluruh Indonesia. Salah satunya Tim Bintang Tangerang, yang mengusung slogan play on atau yang diartikan memainkan.
“Jika ada warga Kota Tangerang yang ingin bernostalgia dengan mainan tahun 90-an bisa datang langsung ke area Tangcity Mall, setiap minggu pertama, kedua dan ketiga pada pagi hari dari pukul 7 hingga 10 pagi. Para anggota komunitas pun dengan senang hati akan meminjamkan mobil beserta tongkat pemandunya. Let’s play on,” tuturnya.
Penulis: Heryanto
Editor : Pang