Nopol Mobilnya Dipakai Orang Lain, Warga Garut Ini Tak Bisa Beli Pertalite

Primaderma Skincare

Garut, jurnalkotatoday.com

H Ujang Slamet, warga Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut, mendapatkan jawaban kenapa dia tidak bisa membeli BBM Pertalite di SPBU beberapa waktu lalu, karena diduga ada yang menggunakan nopol mobilnya, nomor ilegal.

Bacaan Lainnya

Dikatakannya, hal itu diketahuinya ketika, Jumat  (14/10/2022)  memergoki sebuah mobil pick up yang tengah mengisi BBM di SPBU, kedapatan menggunakan nopol mobilnya.

“ Allah yang punya rencana, memang sudah harusnya ketemu. Kebetulan saya mau mengisi BBM ternyata tidak bisa. Kata petugas SPBU, Nopol saya ini barusan ada yang menggunakan,” kata H. Ujang.

Beruntung mobil yang menggunakan mobilnya belum beranjak dari SPBU tersebut. Akhirnya H. UJang pun mengintrogasi sopir mobil pick up tersebut.

Rupanya sopir itu juga suruhan dari pemilik mobil. Sopir sendiri tidak tahu kenapa nopol H .Ujang itu digunakan di mobil tersebut.

“ Jadi mobilnya itu mobil bodong, kosong. Nah agar bisa ngisi BBM dia pakai nopol mobil saya,” ujarnya.

Menurutnya, dis akan mengusut masalah ini. Dan meminta  kepolisian bisa menindak orang yang memaksi  nopol mobillnya itu.

Penulis: Saepul Zihad

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan