Serang, jurnalkota.id
Organisasi Masyarakat (Ormas) Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Nanten ( BPPKB ) Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) Ciruas, silaturahmi ke Muspika, seperti ke Polsek, Koramil dan Kecamatan Ciruas, Senin (11/1/2021).
Dengan di pimpin langsung oleh
Giat tersebut dipimpin Ketua BPPKB DPAC Ciruas. Maspan Tiro, ikut serta dalam kunjungan, Sarwan sebagai sekretaris dan M.Sidi sebagai penasehat DPAC Ciruas.
Kepada wartawan, Ketua Maspan Tiro manyampaikan maksud dan tujuan acara silaturahmi tersebut. Selain acara silaturahmi, sekaligus memperkenalkan diri, agar keberadaan Ormas BPPKB di Kecamatan Ciruas , diketahui oleh aparatur setempat, khusus pihak Kecamatan, Polsek dan Koramil.
“Alhamdulillah saya disambut baik oleh Bapak Eri Suhaeri selaku Camat Ciruas, Kompol Sukirno selaku Kapolsek Ciruas dan juga Danramil 0216/Ciruas Kapten Dayat Darto,” ungkapnya
Dikatakan, dengan diadakan kunjungan silaturahmi kepada instansi, Muspika pihaknya merasa tentram dan tidak akan disebut organisasi yang tidak terdaftar di wilayah ini.
“Dan para Muspika pun menyarankan, agar kami bisa menjujung tinggi nama baik organisasi, dan bisa membatu dalam segi apapun kepada masyarakat dan pemerintahan, khusus di wilayah Ciruas NKRI umumnya,” jelas Ketua Maspan.
Dikatakan, pihaknya menyanggupi apa yang disarankan oleh para Muspika untuk menjujung tinggi nama baik organisasi. “Apalagi Ormas kami, BPPKB punya moto berslogan ‘Berjuang beramal dan berahlakhul karimah’. Itu yang harus kami jalankan, mungkin bukan oleh kami saja, semua anggota BPPKB dimana pun dulur-dulur berada,” pungkasnya.
Penulis : Deni