Penumpang Kapal ke Pulau Seribu Wajib Patuh Prokes dan Sudah Vaksin

Primaderma Skincare

Jakarta, Jurnalkota.online

Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, Polres Kepulauan Seribu melakukan pengawasan Prokes (Protokol Kesehatan) dan mengadakan pengecekan Kartu Vaksin kepada para calon penumpang yang akan ke Pulau Seribu melalui Dermaga Keberangkatan Marina Ancol. Kamis (2/09/2021).

Bacaan Lainnya

Menurut AKP Priyanto selaku Perwira Pengendali yang memimpin kegiatan mengatakan, bahwa semua warga masyarakat yang akan ke Pulau Seribu dilakukan pengecekan Kartu Vaksin dan wajib menerapkan Prokes.

“Iya, kita lakukan pengecekan apakan para calon penumpang yang akan ke Pulau Seribu sudah vaksin atau belum dan kita cek juga apakah menerapkan ProKes,” kata Priyanto.

Dia menambahkan, bagi warga calon penumpang yang belum menjalani vaksin disarankan ikut vaksin dan menunda perjalanan ke Pulau Seribu.

“Untuk diketahui, saat ini kasus aktif Covid-19 di Pulau Seribu sudah rendah dimana hanya 2 (dua) kasus aktif nya, sehingga kita tidak mau ada warga yang ke Pulau Seribu terpapar Covid-19 dan belum suntik vaksin,” terangnya.

Diketahui, sejak pagi hari puluhan personel Polres Kepulauan Seribu bersama Aparat keamanan setempat berada di Dermaga Keberangkatan Marina Ancol untuk melakukan Pengamanan dan pengawasan Penerapan Prokes.

“Hari ini ada 43 warga yang berangkat ke Pulau Seribu dan semuanya sudah di vaksin dengan menunjukkan bukti vaksin, walaupun sudah vaksin warga diharapkan tetap menerapkan Prokes. Kegiatan seperti ini akan terus kita lakukan sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 di Kepulauan Seribu,” ujarnya.

Penulis: Amin

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan