PSI Deklarasikan Pasangan H, Muhammad dan Rahayu Saraswati Calon Wali Kota Tangsel

Primaderma Skincare

PSI Deklarasikan Pasangan H, Muhammad dan Rahayu Saraswati Calon Wali Kota Tangsel

Tangsel, jurnalkota.id

Bacaan Lainnya

Pasangan H. Muhamad dan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo sebagai Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Tahun 2020 oleh Partai PSI Kota Tangerang Selatan, di Resto Anggrek Jl. Buaran Viktor Kel. Buaran Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Kamis (3/9/2020).

Ferdiansah Arie Nugraha (Sekum DPD PSI Kota Tangsel) menjelaskan, bahwa kegiatan acara merupakan Deklarasi dukungan PSI kepada pasangan bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel pasangan Muhamad- Rahayu Saraswati pada Pilkada serentak 2020 di Kota Tangsel.

Sebagai tokoh yang hadir, Giring Ghanesa yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PLT. DPP. PSI menuturkan, pihaknya berharap dari PSI lahir Jokowi-Jkowi baru, tokoh-tokoh baru.

“Karena itu mari kita dukung Muhamad sebagai kepala daerah yang akan membawa perubahan. Barometer keberhasilan Muhmad di tangsel nanti bisa kita lihat, antara lain Kota Tangsel lebih sejahtera, Tangsel menjadi kota anti intoleransi, Tangsel menjadi Kota yang good goverment, dan Tangsel menjadi tempat yang nyaman buat pemuda berkarya,” ujarnya.

Ir. Azmi Abu Bakar selaku ketua DPW.PSI Banten juga menyampaikan, PSI memiliki 4 kursi di kota Tangsel
“Kita memang tidak bisa mengusung kader sendiri maju menjadi calon kepala daerah, tetapi hal ini tidak bisa menghentikan solidaritas kita untuk mendukung Muhamad Saraswati menjadi kepala daerah yang akan membawa perubahan Kota Tangsel,” katanya.

Tanda tanda kemenangan pasangan Muhamad-Saraswati, yaitu antusias dukungan masyarakat yang ramai membicarakan pasangan ini, tokoh masyarakat, toga, toda terus mengalir memberikan dukungan, dan dukungan terbesar dari Parpol yang ada di parlemen Tangsel, sebenarnya, sudah menang, tetapi perjuangan belum usai.

“Pastikan 9 Desember masyarakat berbondong-bondong memilih pasangan Muhamad- Sarasawati menjadi pemenang dan menjadi kemenangan kita bersama,” tambahnya.

Sementara H. Muhamad sebagai Bakal Calon Walikota Tangsel mengutarakan, Visi dan Misinya. Terima kasih atas dukungan semua terhadap pasangannya yang akan maju pada Pilkada Tangsel 2020. Pihaknya baru masuk ke dunia politik, pengalaman sebagai ASN semoga bisa menjadi modal nantinya untuk membangun Tangsel lebih baik.

“Saya mengorbankan jabatan saya demi mewujudkan pelayanan yang lebih baik lagi bagi masyarakat Tangsel, 35 tahun saya mengabdi sebagai ASN di pemerintahan, paham dan mengerti apa yang harus dikerjakan dan apa yang sebenarnya paling dibutuhkan bagi masyarakat, khususnya masyarakat Tangsel. Saya akan berusaha untuk amanah serta, menjaga kepercayaan dukungan masyarakat, kepada pencalonan kami maju menjadi kepala daerah, semoga apa yang kita cita citakan tercapai,” ujar H.Muhamad.

Ditambahkan oleh Rahayu Saraswati, Bakal Calon Wakil Wali Kota Tangsel, yang berpendapat bahwa Tangsel untuk semua tidak perlu mencari yang jauh semua ada di kita (Muhamad – Saraswati).

Tangsel ke depan akan menjadi pemerintahan yang transparan akuntable dan nyata, kepemimpinannya, punya amanah untuk mensejahterakan masyarakat, jadi di manapun harus siap.

“Dengan semangat gotong-royong kita Sejahterakan masyarakat, kita jaga toleransi kerukunan antar sesama umat beragama dalam masyarkat di Kota Tangsel, sehingga menjadi kota yang aman dan harmonis kehidupan masyarakatnya,” tutupnya.

Acara Deklarasi juga dihadiri oleh Isyana Bagoes Oka, Ketua DPP. PSI dan Andreas Steven, Ketua DPD.PSI Kota Tangsel.

Penulis: Djoko/Rifqi Drs/ Ages

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan