Tanjungpinang, jurnalkota.online
Wali Kota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S.IP terima kunjungan silaturahmi Kepala Kantor Imigrasi Tanjungpinang, Khairil Mirza, SH, MH beserta jajaran dalam rangka perkenalan dan koordinasi persiapan HUT Imigrasi ke- 72 Kemenkumham, di ruangan Wali Kota Tanjungpinang, Selasa (11/1/2022).
Khairil Mirza, menyampaikan maksud kedatangannya sebagai perkenalan sebagai kepala kantor Imigrasi Tanjungpinang saat ini. “Kunjungan ini dalam rangka silaturahmi dengan Pemerintah Kota Tanjungpinang sekaligus perkenalan karena penempatan baru di Imigrasi Tanjungpinang. Mudah-mudahan sinergitas dan kerjasama yang telah terjalan selama ini terus terjalin sesuai tugas dan fungsi kami,” ungkapnya.
Lanjut dikatakannya, dalam waktu dekat Imigrasi akan memperingati Hari Bhakti Imigrasi yang ke-72 sekaligus direncanakan pelaksanaan launching Elektronik Paspor (E-Paspor). “Pada saat peringatan Hari Bhakti Imigrasi nanti, akan disejalankan dengan launching E-Paspor dan beberapa layanan lain yang bertujuan mempermudah pelayanan kepada masyarakat. Kami sekaligus mengundang Ibu Wali Kota berkenan hadir pada peringatan Hari Bhakti nantin,” ujarnya.
Menyambut kedatangan dari jajaran Imigrasi, Rahma mengucapkan selamat bertugas di Tanjungpinang dan dapat terus tingkatkan koordinasi. “Selamat bergabung di Tanjungpinang, selamat bertugas, semoga sinergi yang sudah terjalin dapat terus berlanjut lebih baik lagi,” ucap Rahma.
Rahma juga menyampaikan dukungannya atas inovasi dan program-program baru dari Imigrasi. “Segala inovasi dan pembaruan dari imigrasi seperti e-passport akan terasa manfaatnya langsung bagi masyarakat. Inovasi sesuai perkembangan teknologi ini menunjang dan meningkatkan pelayanan untuk mempermudah masyarakat dalam pengurusan paspor,” ujarnya.
Terakhir Rahma mengajak Imigrasi untuk bergabung dalam Mall Pelayanan Publik (MPP) yang direncanakan akan dibuka pada bulan April mendatang. “Dalam rangka untuk memberi kemudahan dalam pelayanan satu pintu kepada masyarakat, Pemko Tanjungpinang akan segera melaunching MPP pada bulan April. Silahkan dari pihak Imigrasi turut berpartisipasi bersama instansi lainnya yang berhubungan dengan pelayanan masyarakat,” tutupnya.
Turut mendampingi pada silaturahmi tersebut, Kabag Hukum, Lia Adhayatni, SH, MH.
Editor : Antoni