Banyuwangi, jurnalkotatoday.com
Relawan Paslon nomor urut 2 mendatangi kantor Bawaslu yang beralamat di jalan Dr. Sutomo No.42, RW.01, Panderejo, Kec. Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur (Jatim), untuk melaporkan kejadian yang menurut mereka tidak bisa difikirkan secara akal sehat, Rabu (07/02/2024).
Muhammad Amrullah,S.H.,M.H selaku juru bicara di Sumail Center dan juga sebagai Relawan Prabowo-Gibran bersama pendukung lainnya, bersama-sama melakukan melaporkan kejadian yang menurutnya janggal dan sangat tidak lazim tersebut kepada Bawaslu Kabupaten Banyuwangi.
“Ada sekitar 1600 bendera partai, dari Ketapang ke Utara dan juga wilayah di sepanjang Sukowidi ada 70 bendera serta 10 banner besar bergambar Capres dan Cawapres, dengan H. Sumail serta Bima Rafsanjani Rafid hilang, dan hanya disisakan kayu penyanggah banner yang ditinggal/tergeletak di lokasi dibiarkan begitu saja,” ucap Amrullah.
Amrullah menambahkan, kisaran kerugian yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Dengan kejadian tersebut Amrullah berharap kepada pihak Bawaslu Kabupaten Banyuwangi, untuk bisa menangani terkait hilangnya Alat Peraga Kampanye (APK) tersebut.
Sementara, pihak perwakilan dari Bawaslu Kabupaten Banyuwangi, menyampaikan telah menerima laporan atas nama Muhammad Amrullah
“Jadi ini ada laporan salah satu masyarakat atas nama Muhammad Amrullah,S.H.,M.H terkait adanya hilangnya 1600 bendera, serta 10 banner serta beberapa foto terlampir yang langsung ditandatangani oleh saudara Amrullah, dan kami berikan tanda terima sebagai bukti bahwa laporan sudah diterima untuk segera diproses lebih lanjut,” ujar salah satu staf Bawaslu Kabupaten Banyuwangi.
Penulis: Nanang