Jakarta, jurnalkotatoday.com
Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Pademangan Tingkat Sekolah Dasar Tahun 2023 dilaksanakan di Halaman SDN Ancol 01 jalan Parang Tritis VI No. 2, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara Prov. D.K.I. Jakarta pada hari Senin 29 May 2023.
O2SN Pademangan Tingkat SD dibuka oleh Kepala Satuan Pelaksana Dinas Pendidikan (KaSatlak)Kecamatan Pademangan Jakarta Utara, Puji Priyono didampingi ketua Panitia O2SN Pademangan Tingkat SD, Darul, Pengawas Disdik Pademangan Bambang, Ruswan, Ketua K3S, Tingkat Kecamatan Pademangan, Teguh dan para Kepala Sekolah, Panitia guru O2SN Pademangan Tingkat SD dan para peserta O2SN.
Puji Priyono KaSatlak Pademangan dalam pembukaan O2SN Pademangan Tingkat SD tahun 2023 di SDN Ancol 01 mengharapkan melalui kegiatan 02SN ini bisa menjalin persaudaraan pertemanan dan dapat mencetak siswa siswa yang berprestasi dalam O2SN dan dapat ditindak lanjuti ketingkat O2SN Kotamadya, provinsi bahkan ketingkat Nasional dan Internasional.
Yang utama adalah menjaga kekompakan dan kiranya kegiatan O2SN ini benar benar bisa menjadi wadah pengembangan talenta olah raga para siswa siswa sekolah dasar dengan menjunjung tinggi sportifitas netral dan transparan dengan baik. lanjut Puji Priyono.
Ketua Panitia O2SN Pademangan Tingkat SD tahun 2023 Darul guru Dari SDN Pademangan Timur 03 mengatakan, O2SN dilaksanakan hanya 1 hari dan ikuti seluruh Sekolah Dasar Negeri dan beberapa SD Swasta se-Pademangan. “Dengan dilombakan pencak silat, karate, bulu tangkis dan atletik, Pungkasnya,” katanya.
Penulis: Deden/Dayat