Tasikmalaya,jurnalkota.id
Operasi Ketupat Lodaya 2021 yang diikuti penyekatan kendaraan pemudik telah usai. Sebanyak 455 anggota Polres Tasikmalaya Kota yang bertugas, kini mulai kembali ke kesatuannya masing-masing.
Pada Selasa (18/05/2021) melaksanakan Apel Konsolidasi Operasi Ketupat Lodaya sebelum kembali ke kesatuannya masing-masing, ratusan anggota Polisi itu diswab antigen terlebih dahulu.
Karena, sebelum mereka bertugas melakukan pengamanan dan penyekatan di 6 pos penjagaan wilayah perbatasan Kota Tasikmalaya. Hasilnya, tidak ditemukan yang reaktif atau positif.
“Jadi para personel yang kemarin bertugas di Operasi Ketupat Lodaya karena jam 00.00 WIB tadi malam sudah selesai, mereka kita swab dan hasilnya Alhamdulilah tidak ada yang reaktif,” kata Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Doni Hermawan kepada wartawan.
Masih menurut Kapolres, selama operasi yang dimulai sejak 6 Mei hingga 17 Mei kemarin, sebanyak 11.782 kendaraan yang diputar balik di 6 titik pos penyekatan wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota.
Rinciannya adalah 366 kendaraan umum, 697 angkutan barang, dan 8.613 kendaraan sepeda motor. Itu rincian kendaraan yang diputar balik selama pelaksaan Operasi Ketupat Lodaya 2021.
Untuk kejadian kecelakaan lalu lintas selama operasi itu terjadi 11 kejadian. Jumlah tersebut mengalami penuruan 33,3 persen dibadingkan dengan tahun lalu yang terjadi 16 kecelakaan lalu lintas selama operasi
Sedangkan kejadian kriminalitas selama operasi kali ini juga mengalami penurun. Yaitu 12 kejadian tindak kriminalitas, sedangkan tahun lalu 21 kejadian
Selanjutnya anggota tetap bertugas dalam Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di dalam kota hingga 24 Mei ini. Yaitu pengamanan di pusat keramaian seperti mall, dan lokasi objek wisata lainnya ungkap Kapolres.
Penulis: Arison