Tali Asih Kapolres Karimun Kepada Masyarakat Kurang Mampu

Primaderma Skincare

Karimun, jurnalkota.id

Polres Karimun Polda Kepri melaksanakan kegiatan program tali asih Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan, SIK di kediaman nenek Girah yang telah berusia 69 tahun, Jumat (28/8/2020).

Bacaan Lainnya

Nenek Girah merupakan sosok perempuan yang telah berumur yang bertempat tinggal di RT 005/RW 002 Jalan Telaga Riau, Kel. Sei Lakam Barat, Kec. Karimun, Kab. Karimun, Provinsi Kepri, mendapat kunjungan program tali asih dari Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan, SIK.

Tali Asih Kapolres Karimun, melalui Kasat Binmas Polres karimun AKP BT. NASUTION dengan memberikan bantuan Sembako dan Santunan kepada warga yang kurang mampu dalam rangka Pemulihan Ekonomi Nasional di Masa Pandemi Covid-19, dan tentunya Program Tali Asih ini merupakan wujud kepedulian Polres Karimun Polda Kepri yang mendapat perhatian langsung oleh Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan, SIK yang kali ini diberikan kepada nenek Girah.

Dalam kesehariannya ia tinggal di rumah sewa yang cukup sederhana bersama suami, serta anak dan menantu serta kedua orang cucu yang masih kecil, untuk memenuhi makan sehari-hari agar dapur tetap mengepul nenek Girah bekerja mencari rezeki sebagai pengumpul barang bekas. Dikarenakan kondisi fisik yang telah berusia senja, terkadang tidak jarang untuk makan sehari – haripun Girah harus bergantung kepada menantunya yang bekerja sebagai Buruh Bangunan.

Sedangkan sang suami nenek Girah yang telah berumur 80 tahun terbaring sakit selama tujuh bulan, dan tidak dapat bergerak hanya pasrah ditempat terbaring di tempat tidur.

“Program tali asih ini yang dilaksanakan setiap hari Jumat merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat, yang kurang dan mengalami musibah atau sakit yang diderita sehingga perlu mendapatkan dukungan moril,” kata Kapolres Karimun.

Tali Asih Polres Karimun Polda Kepri ini semoga bermanfaat bagi nenek Girah dan keluarga, agar digunakan sebaik-baiknya. “Dan tentunya dalam menjalani hidup ini mari kita syukuri nikmat yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa, selalu tabah beribadah dan berdoa dalam cobaan sakit diderita Sang Sumai pihak keluarga Ibu Girah,” ujar Kapolres Karimun.

Penulis : Antoni
Editor   : Pang

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan