Kab. Tangerang, jurnalkota.online
Berawal dari informasi orangtua murid MM yang anaknya sekolah di SDN curug 4 yang mempertanyakan dan merasa keberatan karena dipungut iuran sebesar Rp. 75 ribu, baru-baru ini, menjadi pembicaraan di kalangan orangtua murid. Disebutkan, sekolahan mengadakan acara perpisahan kepala sekolah yang pensiun dan satu guru pensiun.
Menurut MM, iuran tersebut disetorkan langsung oleh para orang tua murid ke pihak guru kelas, dan beberapa orang tua murid merasa keberatan. .
Bahkan ada salah satu orang tua murid yang sempat mendatangi sekolahan tersebut ingin menemui kepala sekolah, untuk mempertanyakan dan ingin mengutarakan rasa keberatannya namun tidak berhasil menemui kepala sekolahnya,” katanya.
Orangtua murid yang lain saat dikonfirmasi awak media menyampaikan, mereka terpaksa bayar meskipun dalam keterpaksaan. “Karena pihak sekolah mematok jumlah iurannya Rp. 75 ribu per siswa,” katanya.
Dikatakan, biaya sebesar itu, cukup besar baginya. “Ya pak, kalo bagi orang yang punya duit, segitu gampang, tapi bagi saya duit segitu banyak, karena saya orang gak punya pak. Harusnya kalo memang mau iuran juga, jangan diharuskan bayar Rp.75 ribu, itu berat bagi saya pak,” ungkap salah satu orangtua murid yang namanya gak mau disebutkan, Selasa (18/1/2022).
Mendapatkan informasi tersebut awak media mencoba konfirmasi ke pihak sekolah, Selasa (18/1/22). Namun tidak ada dari pihak Sekolah yang bersedia memberikan keterangan.
Pada Rabu (19/1/22), awak media kembali konfirmasi di SDN 4 curug tersebut, salah satu guru menjelaskan kepada awak media, kalau memang ada yang keberatan, dia meminta supaya datang. “Pak, kalau ada orangtua murid yang keberatan, hadirkan aja ke sini, dan iuran tersebut udah melalui rapat komite,” ungkapnya.
Dikatakan, pihaknya sudah mengundang perwakilan orangtua murid. “Ya, kami mengadakan rapat komite mengundang salah satu perwakilan orang tua murid saja Pak, dan iuran tersebut telah disepakati oleh mereka,” jelasnya.
Beberapa orang tua murid yang merasa keberatan dan memberikan penjelasan atas keberatannya saat di konfirmasi ke awak media, SY dan IS dan MM. Untuk informasi lebih lanjut terus diupayakan konfirmasi ke pihak terkait. DWR/TIM