Serang, Jurnalkotatoday.com
Untuk pertama kalinya Bani Zen mengadakan Turnamen Bani Zen Cup di Wilayah Tembong Pule Kecamatan Cipocok Jaya, tepatnya di Ponpes Bani Zen, Sabtu (26/03/2022).
Turnamen ini melibatkan sekolah-sekolah se-Propinsi Banten dari tingkat Sekolah Dasar sampai Sekolah Menengah Pertama.
Kemeriahan turnamen ini tidak lepas dari kerja keras panitia / para guru di Bani Zen. Cabang olah raga yang dipertandingkan dalam turnamen ini yaitu, Futsal, Bulu Tangkis, Catur dan lain-lain.
Ustadz Dedi Suryana, S.Pd sebagai ketua pelaksana di Turnamen Bani Zen Cup dalam sambutannya dan mewakili Ketua Yayasan mengucapkan banyak terima kasih kepada panitia.
“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada panitia Turnamen Bani Zen Cup meluangkan waktunya untuk terlaksananya acara ini, dan terlaksananya acara ini tidak terlepas dari semangat dan keinginan untuk bersilaturahim antar sekolah yang bertempat di Yayasan Mambail Ulum Bani Zen,” Kata Ustadz Dedi.
Tujuan Turnamen Bani Zen Cup ini seperti yang dikatakan Ketua Yayasan Mambail Ulum (Bani Zen) adalah untuk menjalin silaturahim dan untuk mencetak bakat dalam dunia olah raga.
“Tujuan diadakannya Turnamen ini yang pertama adalah untuk menjalin silaturahim antar sekolah, dan yang kedua untuk mencetak bakat siswa dalam dunia olah raga,” jelasnya.
Turnamen Bani Zen Cup ini dibuka oleh Ketua Pelaksana dan ditampilkan beberapa kesenian dari siswa Bani Zen, salah satunya pencak silat.
Salah satu pelatih silat Padepokan Adiraja Banten yang muridnya banyak berasal dari Bani Zen, Zaenudin mengatakan, Padepokan Adiraja siap menampilkan Seni Silat khas Banten.
“Dari Padepokan Adiraja Banten siap menampilkan anak didik kami untuk tampil diacara pembukaan Turnamen Bani Zen Cup dengan membawakan silat asli Banten yaitu silat Bandrong, yang mana anak didik kami juga santri atau siswa di Bani Zen ini, dan Alhamdulillah penampilan anak didik kami maksimal, ” kata Zaenudin.
Turnamen Bani Zen Cup ini pertama kali diselenggarakan di Yayasan Mambail Ulum Bani Zen, Turnamen Bani Zen Cup ini cukup meriah, karena dipersiapkan sudah jauh-jauh hari.
Salah satu pembina peserta dari sekolah SMP Pabuaran 2, Aril mengungkapkan rasa senang sekali diadakannya turnamen ini.
“Saya merasa senang sekali dengan diadakannya turnamen ini, karena baru kali ini ada perlombaan cabang olah raga antar sekolah semenjak PPKM, dan Alhamdulillah siswa kami mendapat juara di cabor bulu tangkis dan Futsal, harapan saya mudah-mudahan kedepannya akan lebih meriah kembali,” pungkas Aril.
Penulis : Qais