Jakarta, jurnalkota.id
Perapian taman bermain yang diprioritaskan untuk Warga RW 04 sangat didukung oleh warga sekitar. Para warga banyak mendukung dan membantu menyumbang tanaman, agar terlihat asri disekitar taman.
Sementara pihak kelurahan Tanjung Priok menyumbang cat untuk keindahan taman tersebut. Pengerjaan taman itu dilakukan pihak PPSU atas arahan Kelurahan Tanjung Priok. Menurut RW 04 Kampung Bahari saat dimintai keterangannya oleh Media Jurnal Kota mengatakan, saat ini sedang direnovasi taman bermain buat anak-anak di lingkungan RW 04. “Tujuannya agar taman tersebut bisa digunakan selayaknya,” ujarnya.
Sumadi juga menambahkan, bahwa sampai saat ini Pagar dan con blok belum semuanya terpasang, disebabkan anggarannya terbatas. Dia berharap, sebelum akhir 2020 taman tersebut bisa selesai.
Di tempat terpisah, Kiki Noriansyah salah seorang Kader PKK di RW 04 berharap, agar taman tersebut segera cepat selesai. “Pihak terkait, kususnya Kelurahan Tanjung Priok, mau Peduli dengan masalah taman tersebut,” pungkasnya.
Penulis: Deden