Apabila Capaian Imunisasi Rendah, Pemkab Garut akan Kerahkan Kader “Door to Door”

Primaderma Skincare

Garut, jurnalkotatoday.com

Istri Bupati Garut, Diah Kurniasari mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan langkah “door to door” jika capaian bulan imunisasi anak nasional (BIAN) tidak tercapai. Kader Posyandu dan Puskesmas akan dikerahkan door to door jika hingga 13 September capaian masih rendah.

Bacaan Lainnya

Hal itu disampaikan Diah ketika meninjau imunisasi di Desa Salakuray, Kecamatan Bayongbong, Rabu 31 Agustus 2022.

Diah menjelaskan, sudah menjadi tugasnya untuk memberikan pengarahan terhadap kader posyandu dan puskesmas untuk mengejar target imunisasi ini.

Target BIAN sendiri kata Diah, dijadwalkan selesai 13 September 2022. “Jika capaian kurang, kami akan melakukan door to door,” tegasnya ketika diwawancarai di Desa Salakuray.

Diah menjelaskan, bahwa balita yang menjadi sasaran imunisasi ini adalah balita usia sampai 59 bulan.

Di tempat yang sama Sekdes Salakuray, Hilman Kadafi menjelaskan, bahwa target anak yang harus diimunisasi di Desa Salakuray berjumlah 335 orang.

Sekarang ini baru tercapai 23 persen sehingga masih jauh untuk mengejar target 100 persen.
Tentunya banyak kendala yang dihadapi di lapangan. Pihaknya pun akan terus melakukan sosialisasi ke masyarakat tentang pentingnya imunisasi.

Pihaknya memberikan pemahaman kepada warga bahwa imunisasi penting untuk mencegah penyakit seperti cacar dan lainnya.

Penulis: H.Ujang Samet/Saepul Zihad

 

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *