Didampingi Kapolres Bintan, Wakil Bupati Bintan Resmikan Kampung Tangguh Nusantara

Primaderma Skincare

Bintan, jurnalkota.id

Mendukung pencegahan penyebaran Covid-19 dan pemulihan ekonomi, kini Kampung Tangguh Nusantara yang berada di Kampung Sodidadi RW 20 Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur di resmikan oleh Wakil Bupati Kabupaten Bintan, Selasa (2/3/2021).

Bacaan Lainnya

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Kab. Bintan, Robby Kurniawan, S.P.W.K., dan dihadiri oleh Kapolres Bintan AKBP Bambang Sugihartono, S.I.K., M.M, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Bintan Hj. Fiven, Asisten Adm Pemerintahan Kesra Sekda Bintan Setiyoso, Anggota DPRD Kabupaten Bintan Hasriawadi, Kapolsek Bintan Timur AKP Ulil Rahim S.Kom., M.H., Wakapolsek Bintan Timur AKP AG. Rambe, Camat Bintan Timur M. Sofyan., S.E., Sekcam Bintan Timur Subiyanto, S.Sos., M.M., Plt. Lurah Kijang Kota Daniel PH.

Ketua Satgas Kampung Tangguh Nusantara RW 020 Hadi, Tomas dan Toga Kecamatan Bintan Timur, Relawan Posko dan Masyarakat RW 20 sebanyak 15 Orang dan Personel Pengamanan Polsek Bintan Timur 10 Personel.

“Terimakasih atas semua Unsur Pemerintah, TNI-Polri dan Masyarakat yang telah bersinergi untuk membangun Kampung Tangguh di RW 20 Kp. Sidodadi, Kelurahan Kijang Kota, Terkait Pemulihan Ekonomi diharapkan dengan adanya Kampung Tangguh Nusantara ini kedepannya dapat disejalankan,” ujar Robby Kurniawan, S.P.W.K dalam sambutannya.

Kapolres Bintan, AKBP Bambang Sugihartono, S.I.K., M.M. juga menambahkan Diharapkan segera setelah dibentuknya Kampung Tangguh Nusantara agar dapat menekan perkembangan penyebaran Covid-19 ditengah Masyarakat dan diharapkan Posko Kampung Tangguh Nusantara dapat segera dilengkapi segala kekurangan yang ada seperti, Ketahanan Pangan, Ruang Isolasi Tangguh, Relawan Tangguh, Kelompok Usaha Mandiri, dan unsur lainnya untuk segera dapat dilengkapi agar berjalan dengan Lancar dan diharapkan Pemerintah bersama TNI- Polri dan Masyarakat dapat terus bersinergi untuk membangun dan memaksimalkan Kampung Tangguh,” Tegasnya.

Pemotongan pita peresmian Kampung Tangguh Nusantara tersebut dilakukan langsung oleh Wakil Bupati Kab. Bintan, Robby Kurniawan, S.P.W.K., dan didampingi oleh Kapolres Bintan, AKBP Bambang Sugihartono, S.I.K., M.M.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti Instruksi Permendagri No. 03 Tahun 2021 Tentang PPKM berbasis Mikro dan Tindak Lanjut terkait Program Kerja 100 Hari Kapolri.

Penulis : Antoni
Editor    : Pang

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *