Jaga Persatuan dan Kesatuan di Tahun Politik, Camat Taktakan Adakan Pekan Budaya dan Olahraga

Primaderma Skincare

Kota Serang, jurnalkotatoday.com

Acara yang bertemakan “Jalin Silaturahmi Bersatu Taktakan Maju”, menuai reaksi positif dari Ormas, Forum Mahasiswa, bahkan dari masyarakat sekitar.

Bacaan Lainnya
Berikan kata sambutan

 

Kegiatan yang digelar di Kelurahan Sepang Baru, dihadiri Camat Taktakan Mamat Rahmat S.IP. M.Si,. Wali Kota Serang Syafrudin, Anggota DPRD Kota Serang , Budi Rustandi, Lurah se-Kecamatan Taktakan, Minggu (10/09/2023).

Dalam sambutannya, Wali Kota Serang, menyambut baik dengan diadakannya kegiatan Pekan Budaya dan Olahraga di wilayah Kecamatan Taktakan, dengan semangat yang berkobar Walikota terus memotivasi seluruh lapisan masyarakat, RT/RW, Mahasiswa, Ormas, untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat di wilayah Kecamatan Taktakan.

Acara Pekan Budaya dan Olahraga

 

“Saya menyambut baik dengan diadakannya kegiatan ini, kita harus menjaga persatuan dan kesatuan di Wilayah Kecamatan Taktakan dimomen Pekan Budaya ini,” kata Syafrudin.

Wali Kota juga menambahkan, beda bendera beda cara berfikir, beda pendidikan, namun tujuannya sama untuk memajukan wilayah khususnya kecamatan Taktakan. “Walaupun kita beda bendera beda juga cara berfikir, dan juga beda pendidikan, akan tetapi tujuan kita sama yaitu memajukan wilayah kita khususnya Kecamatan Tatakan,” tambahnya.

Rombongan Camat dan Lurah hadiri acara

Peserta ajang pekan budaya dan olahraga yang digelar di Kelurahan Sepang Baru, diikuti beberapa Ormas yang ada di Kecamatan Taktakan, diantaranya BPPKB Banten, Pemuda Pancasila, PPBNI, LAPBAS, RGPI, PEMUDA ANSOR, Forum Mahasiswa, adapun ajang perlombaan yang di ikuti oleh beberapa Ormas dan Forum Mahasiswa, seperti lomba mancing, lomba catur, dan penampilan Debus Banten.

Ketua Aliansi Kecamatan Taktakan, Edi Santoso, dan juga sebagai calon DPRD Kota Serang dari Fraksi Partai Gerindra, menyampaikan dalam sambutannya, melarang untuk bermusuhan sekalipun beda pilihan.

“Kita jaga kesatuan dan persatuan diantara kita, jangan bermusuhan sekalipun beda pilihan, negara kita negara demokrasi, setiap warga negara mempunyai hak pilihnya masing-masing,” ujar Edi.

Edi mengajak masyarakat untuk mendukung siapapun nanti yang terpilih sebagai wakil rakyat. “Mari kita mendukung siapapun nanti yang terpilih sebagai wakil rakyat, dan kita sebagai masyarakat kecamatan Taktakan harus bersatu mendukung dan mengawal program program pemerintah,” pungkasnya.

 

Penulis : Jaedi

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan