Sejumlah Pengunjung TMII Keluhkan Antrean Panjang Fasilitas Mobil Listrik

Primaderma Skincare

Jakarta, jurnalkotatoday.com

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) mulai memberlakukan larangan penggunaan mobil pribadi bagi wisatawan yang ingin berkeliling ke anjungan dan fasilitas lainnya, Selasa (4/7/2023). Sebagai alternatif, pengunjung dapat menggunakan kendaraan listrik dengan cara mengantri di shuttle yang telah disediakan.

Bacaan Lainnya

Kendati demikian, penerapan kebijakan secara total ini justru dikeluhkan oleh pengunjung TMII. Pasalnya, jumlah armada kendaraan listrik yang diturunkan dirasa tidak memadai sehingga menyebabkan antrean panjang.

Penumpukan yang sama juga terlihat di shuttle tidak jauh dari parkiran mobil pribadi. Tidak kurang 50 orang termasuk lansia dan anak-anak, ikut mengantre selama hampir setengah jam.

Seorang pengunjung bernama Lina, mengeluhkan penerapan sistem baru yang dirasa belum sepatutnya diberlakukan secara keseluruhan.

“Kalau mobil listrik belum memadai, jangan di-cut dulu mobil penumpang. Nanti kalau busnya sudah banyak, mungkin bisa diterapkan. Paling tidak, di awal pengunjung yang membawa mobil boleh masuk dan yang tidak punya mobil bisa dialihkan ke fasilitas kendaraan listrik ini,” kata Lina.

Wanita paruh baya tersebut juga menganggap pengelola TMII belum siap sepenuhnya dengan sistem baru, yang justru dirasakan menyulitkan pengunjung.

Saat awak media  konfirmasi ke Supir mobil elf,  katanya hanya ada 3 unit mobil Elf dan 30  unit armada kendaraan listrik. “Ini adalah hari libur sekolah dan banyak keluarga yang membawa anak-anak serta lansia. Bukannya jalan-jalan, pengunjung malah harus menghabiskan waktu karena lama menunggu di shuttle,” katanya.

Menurut Lina, penumpukan sudah terjadi sejak ia dan rombongan ikut mengantri di parkiran. Untuk menghemat waktu, ia pun memutuskan berjalan kaki ke anjungan terdekat dan mencoba kendaraan listrik dari shuttle tersebut.

“Dari awal, rombongan kami sudah jalan kaki. Karena dari parkiran, pengunjung menumpuk dan rebutan. Itu juga tidak jelas peraturannya, asal serobot antrean. Kalau tidak dibenahi, pengunjung juga malas datang ke sini,” pungkasnya. Untuk informasi  lebih lanjut terus diupayakan konfirmasi  ke pihak terkait.

Penulis: Leon

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *