Satgas PPA Kelurahan Kademangan dan Babakan Terima Honorarium

Primaderma Skincare

 

Tangsel, jurnalkota.id
Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel), pekan lalu memberikan honorarium Satgas Jejari Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Kelurahan Kademangan dan Babakan di Kantor Kecamatan Setu, Kota Tangsel. Honorarium ini diberikan sebagai insentif atas kinerja anggota PPA terhadap pembangunan daerah.

Bacaan Lainnya

Wakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie berharap, dengan insentif ini, kinerja PPA terhadap pembangunan daerah bisa terus menunjukan progresnya. “Insentif ini juga diberikan sebagai apresiasi kepada PPA,” kata Benyamin.

Benyamin juga menyampaikan bahwa tantangan kerja PPA semakin besar. Apalagi di tengah wabah Covid-19 ini situasi semakin terhimpit. Dia berharap anggota PPA tetap bisa melaksanakan tugasnya. “Selain itu, anggita PPA harus senantiasa memberitahukan kepada anggota keluarga, bagaimana cara melakukan pencegahan Covid-19,” tukasnya.

Lebih jauh Benyamin mengungkapkan, bahwa anggota PPA yang mayoritas adalah ibu rumah tangga memiliki peran besar dalam pencegahan penyebaran Covid-19 ini. Sehingga diharapkan ada sosialisasi secara masif dilakukan oleh mereka. “Seperti karantina diri bagi warga yang sudah berpergian dari luar kota. Kemudian, cuci tangan, menjaga kebersihan, dan lainnya,” katanya.

Dia juga mengingatkan bahwa ada alat pelindung diri (APD) yang wajib dikenakan oleh setiap warga yaitu masker. “Dengan begitu, anggota PPA memiliki tugas tambahan untuk memastikan lingkungannya tetap kondusif dan terbebas dari Covid-19,” tutup Benyamin.(Sya)
Penulis: Rifki DRS

Primaderma Skincare
Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *